Header Ads

MENULIS itu MUDAH!: Memulai Menulis agar Menyenangkan


Seringkah Anda merasa kesulitan saat memulai menulis? Tak jarang Anda mengalami mentok ketika hasrat menulis Anda begitu menggebu dan waktu tenggat kirim laporan sudah mepet? Nah, artikel perdana "Menulis itu Mudah" akan mengurai dan menemukan solusi tepat agar menulis terasa menyenangkan.

MENULIS adalah GAME

Tidak usah mengerutkan dahi ketika guru, dosen, atau bos menyuruh Anda menulis laporan. Aktivitas menulis adalah sesuatu yang menyenangkan jika Anda telah mendapatkan kuncinya. Apa itu password yang harus Anda punyai?

DIRI ANDA

Itulah jawaban yang selama ini mutlak Anda yakini. Anda adalah pusat keberhasilan proses menulis. Gairah, keyakinan, kepercayaan diri, disiplin, kemauan mencari bahan, pemilahan berita menarik yang layak ditampilkan, dan banyak aspek dalam menuju keberhasilan menulis ada pada diri Anda.
Masih belum yakin dengan ini? Baiklah, kita terus menelusuri dan Anda akan takjub selama proses menulis akan menemukan banyak hal menyenangkan.
Menulis juga sebuah permainan. Sama dengan catur atau sepakbola, menulis membutuhkan bahan, strategi, dan gol. Kita bisa membayangkan diri sebagai pemain catur cerdas yang bermain cantik melumpuhkan lawan. Atau, sebagai pelatih sepakbola, Anda wajib mengarahkan para pemain berikut strategi jitu dalam kesolidan tim guna membikin banyak gol. Penulis seperti itu yang memainkan peranan yang lengkap mulai dari pembuat, pengatur strategi, dan eksekutor.
Anda sebagai penulis harus memiliki kepekaan dan kemahiran lewat latihan kontinu.

Menulis tidak membutuhkan alat dan perlengkapan yang ribet. Bahan yang musti Anda siapkan adalah:

1. Secarik kertas dan pena atau komputer atau gadget
2. Ide

Dua hal yang setiap orang sangat mudah menyiapkan tanpa energi besar. Di setiap kesempatan, saat nongkrong di resto, menunggu antrean di bank, keluarkan kertas dan pena untuk Anda segera memulai menggoreskan ide. Sulitkah mengeluarkan ide? Tidak sekali sekali karena beride soal gampang karena itu masalah kebiasaan. Ketika melihat tawuran antar SMA muncullah ide untuk mencari solusi agar ha itu tak terjadi terus. Jika sahabat Anda terkena tipus dan Anda sadar kalau pola makannya buruk, timbullah laporan untuk Anda tuliskan. Inilah yang dimaksud game. Menulis memainkan otak, perasaan, dan segenap panca indera untuk aktif dalam bentuk menulis. Dengan menulis, segala perbuatan yang Anda amati dan lakukan tercatat secara rapih untuk sewaktu waktu berguna bagi diri Anda atau orang lain.

Jadi, janganlah menganggap menulis momok menyeramkan. Yakinkan diri jika menulis menyenangkan dan Anda bisa menikmatinya. Diri Anda adalah motor penggerak keberhasilan menulis

Tidak ada komentar