Header Ads

36 TAHUN

Banyak orang menyebut jika usia lebih dari tiga puluh tahun ialah matang bagi seorang lelaki. Ia mampu mengenal dirinya, sadar kekurangan untuk dibenahi dan kelebihan untuk lebih dicuatkan. Saya sekarang tiga puluh enam tahun. Apakah saya sudah matang secara pemikiran dan dewasa dalam bertindak?

Secara jujur, saya mengaku belum! Masih jauh dari kata 'matang'. Ego masih menguasai diri saya yang seringnya saya tak mampu mengendalikannya. Itu terbawa dalam keluarga yang sekarang saya punyai. Iya, selama setahun menikah terus saja perasaan ingin menang sendiri ada dalam tubuh lalu ke luar berwujud murka.

Baiklah, saya menganggapnya sebuah proses yang harus saya lalui. Pematangan diri masih terus berlanjut. Sekarang waktunya kembali berbenah agar saya lebih matang, karir mengilap, keluarga bahagia, dan sobat semakin memberi tambahan makna.

Happy birthday! Selamat mengemban tugas di sisa hidup!


1 komentar:

  1. Masakan kalo mau matang harus di panasin pake api, begitu juga kematangan seseorang harus diuji dengan masalah.. Insyallah mas dani mah orangnya pejuang tangguh, pekerja keras, supel, baik hati, dan banyak lagi.. Semangat kawan..!! Sampai jumpa lagi di batas waktu yang belum ditentukan.. Salam hangat untuk anak dan istrimu mas dan..

    BalasHapus